Resep Membuat Masakan SOTO Ayam KUDUS Asli - Bagi anda yang baru memulai belajar memasak, pasti sangat binggung untuk memulai masak apa ? apa yang harus di lakukan ? Tenang saja. Anda bisa memulai praktek sederhana masakan pertama, pada Resep Soto Ayam Kudus Asli yang akan saya berikan secara cuma-cuma.
Silahkan anda ikuti petunjuk yang simple untuk cara membuat Resep Masakan Soto Ayam Kudus di bawah ini. Jangan lupa untuk menyiapkan semua bahan-bahan serta peralatan masak yang di butuhkan, agar tidak repot saat proses memasaknya.
CARA MUDAH MEMASAK SOTO AYAM KUDUS ASLI
Bahan Membuat Soto Kudus :
- Air 1 ½ liter
- Ayam kampung 1 ekor ( potong – potoong )
- Serai 2 batang ( memarkan )
- Lengkuas 2 cm ( memarkan )
- Daun salam 2 lembar
- Kecap manis 3 sdm
- Garam 2 sdt
- Minyak goreng secukupnya
Bumbu Soto Kudus ( haluskan ) :
- Garam 2 sdt
- Merica butir 1 sdt
- Bawang putih 5 siung
- Bawang merah 9 siung
Bahan pelengkap soto kudus :
- Sate kerang
- Sate telur puyuh
- Paru goreng
- Tauge
- Seledri ( iris kasar )
- Jeruk nipis ( belah – belah )
Cara Membuat Soto Ayam Kudus Asli :
- Rebus air bersama ayam , garam , lengkuas , serai , daun salam dan bumbu yang dihaluskan sampai ayam matang. Angkat ayam lalu tiriskan.
- Masukkan kecap manis bersama air kaldu rebusan ayam. Didihkan dengan api kecil.
- Goreng ayam hingga berwarna kuning kecoklatan. Tiriskan kemudian siwir kasar dan sisihkan.
- Cara menghidangkan : Atur tauge , sate kerang , sate telur puyuh dan paru goreng di dalam mangkuk. Siram dengan air kaldu panas. Taburi dengan irisan seledri. Siap dihidangkan.
Dari penyampaian Resep Membuat Masakan SOTO Ayam KUDUS Asli diatas, semoga dapat di praktekkan langsung dengan mudah oleh anda yang baru memulai belajar memasak. Happy cooking. Baca artikel resep lainnya yang berjudul Cara MUDAH Membuat SOTO SAPI DAGING Santan.
0 comments:
Post a Comment